Android memang cukup dikritis dengan bugs yang dimilikinya, terlebih lagi masalah keamanan yang ada pada sistem operasi tersebut. Beberapa waktu lalu terdapat bugs pada sistem kunci layar (lock screen) yang dapat diakses meskipun kita tidak mengetahui akses untuk membukanya, dan setelahnya banyak beredar video seseorang memberikan contoh untuk membuktikan kebenarannya, akan tetapi bugs tersebut sudah ditambal dengan update yang dirilis.
Android beberapa waktu yang lalu merilis versi terbaru yaitu Android 5.0 dengan codename Lollipop. Pada Android 5.0 kembali ditemukan bugs tentang locks creen dengan sistem password. Saat sebuah device menggunakan mode password untuk lock screennya ternyata kita masih dapat mengakses device atau handphone yang dalam keadaan terkunci dengan cara baypass password tersebut dengan cara mengakses shortcut kamera dari lock screen kemudian akses setting dan akan muncul prompt password, nah dengan melalui itulah kita hanya perlu memasukkan jumlah karakter password sebanyak mungkin sehingga membuatnya crash.
Cara tersebut tidak bekerja pada semua handphone dan juga tidak bekerja pada mode keamanan PIN ataupun Pattern. Bugs ini telah ditambal oleh Google melalui update pada seri Nexus devices, dan untuk device lainnya belum diketahui kapan akan diberikan update untuk bugs ini. Berikut demo berupa video dalam melakukan baypass password Android Lollpop.
Source: engadget
wahhh sangat bermanfaat gan, terimakasih infonya...
ReplyDeleteBy: Irsan Al Ihsan
Iya gan, silakan baca-baca informasi lainnya ya
DeleteWahh ternyata lolipop masih belum sempurna :3
ReplyDeletethanks infonya sob hehehe~
Bener sekali gan, ane juga yakin masih ada bugs tersembunyi yang belum ditemukan..
Delete