WHAT'S NEW?
Loading...

Instalasi Android SDK Untuk Development MeteorJS di Linux

Instalasi Android SDK Untuk Development MeteorJS di Linux

Android studio adalah salah satu development tool yang populer dalam pengembangan aplikasi mobile dengan pemrograman native, namun ada juga alternatif lain bagi selain native yaitu dengan Javascript yang salah satunya yaitu full stack framework MeteorJS. Saya kali ini akan memberikan tutorial cara integrasi MeteorJS dengan lingkungan mobile yang membutuhkan SDK dari android untuk Linux (saya menggunakan archlinux).

Langkah awal pastikan mendownload hanya SDK terlebih dahulu, tidak perlu android studio (install langsung android studio adalah alternatif rekomendasi) yang bisa langsung download disini atau pilihan versi lainnya di android official website dan tidak ketinggalan juga untuk gradle harus di download disini atau versi lainnya di gradle official website.

Selesai mendownload, cukup ekstrak di home direcotry ataupun directory yang diinginkan, saya asumsikan hasil ekstrak berada dalam /home/user/android/sdk dan /home/user/android/gradle. Langkah pertama yaitu perlu untuk menginstall package yang dibutuhkan dengan perintah berikut:
$ cd /home/user/android/sdk/tools/bin
$ ./sdkmanager --help
$ ./sdkmanager --update
$ ./sdkmanager --list
$ ./sdkmanager "build-tools;27.0.2"
$ ./sdkmanager "platforms;android-27"
$ ./sdkmanager "platform-tools"

** opsi untuk menghindari error no space left directory /tmp
$ mkdir ~/Downloads/PackageOperation01
$ sudo ln -s ~/Download/PackageOperation01 /tmp/PackageOperation01

$ ./sdkmanager "system-images;android-27;google_apis;x86"
Sampai disini package minimum sudah selesai, kemudian dilanjutkan dengan mengaktifkan konektifitas ke handphone atau dikenal dengan USB debugging.
$ sudo pacman -S libmtp android-tools android-udev
$ adb devices <== (utk memastikan hp sudah terhubung)
Kemudian kita lanjutkan dengan membuat android virtual device (AVD). Jadi nanti tinggal tentukan sendiri ingin menggunakan hp secara langsung atau AVD. Tapi sebelumnya perlu untuk menambah PATH untuk gradle dan SDK agar kedepan bisa dengan mudah mengeksekusi script tanpa perlu change direcotry, cukup copas kode berikut ke ~/.bashrc:
# Android SDK
export ANDROID_HOME="$HOME/android/sdk"
export PATH=$PATH:$ANDROID_HOME/tools:$ANDROID_HOME/tools/bin:$ANDROID_HOME/platform-tools
# Gradle
export PATH=$PATH:$HOME/android/gradle/gradle-4.4/bin
Selanjutnya membuat AVD yang langkahnya juga cukup mudah.
$ cd /home/user/android/sdk/tools
$ ./avdmanager --help
$ ./avdmanager list target
$ ./avdmanager list device
$ ./avdmanager -v create avd --force --name meteorjsAVD --abi google_apis/x86 --package 'system-images;android-27;google_apis;x86' $ ./avdmanager list avd <== melihat avd yang telah dibuat
$ ./emulator -avd meteorAVD <== menjalankan avd
Semua proses sudah selesai dan seharusnya AVD dapat berfungsi dengan baik. Namun terkadang ada kendala saat menjalankan AVD, semisal jika mengalami **emulator: WARNING: cannot read adb public key file: /home/user/.android/adbkey.pub** maka jalankan kembali perintah $adb devices dan pastikan untuk memberikan akses koneksi adb yang biasanya muncul di layar hp.
Dan juga apabila mengalami **libGL error: unable to load driver: i965_dri.so** cukup lakukan perintah berikut:
$ mv /home/user/android/sdk/emulator/lib64/libstdc++/libstdc++.so.6{,.bak}
$ mv /home/user/android/sdk/emulator/lib64/libstdc++/libstdc++.so.6.0.18{,.bak}
$ sudo ln -s /usr/lib/libstdc++.so /home/user/android/sdk/emulator/lib64/libstdc++/
Dengan begitu seharusnya AVD dapat berfungsi dengan baik. Lalu langkah terakhir adalah dengan menginstall platform android di proyek aplikasi meteor yang ada.

Perlu diketahui, MeteorJS saat ini masih membutuhkan API android level 25, jadi silakan install API level 25 dengan langkah yang sama seperti API level 27 diatas.

Demikian langkah yang diperlukan untuk menginstall android sdk tanpa android studio. Jika mengalami kendala harap berikan komentar pada kolom dibawah.

Image source: seekerswiki

Cara Membuat Wi-Fi Hotspot di Linux

Cara Membuat Wi-Fi Hotspot di Linux

Pada artikel kali ini, saya akan memberikan cara bagaimana membuat Wi-Fi hotspot di Linux. Kebetulan saya baru melakukan install ulang laptop yang juga biasanya saya jadikan Access Point pada perangkat Wi-Fi yang ada.

Mungkin bagi pengguna Distro seperti Ubuntu ataupun jenis distro lainnya yang sudah memiliki desktop environment yang komplit bisa dengan mudah membuat hotspot, namun berbeda dengan pengguna yang lebih senang menggunakan CLI sehingga memerlukan software tambahan untuk bisa membuat hotspot, yang umum digunakan ialah hostapd.

Langkah yang perlu dilakukan cukup mudah, namun disini saya sampaikan bahwa saya akan menggunakan dhcp server untuk mengatur IP pada client dan saya menggunakan Debian. Pertama lakukan proses installasi untuk package berikut:
$ sudo apt-get install hostapd isc-dhcp-server
Kemudian lakukan konfigurasi pada dhcp server terlebih dahulu, untuk IP address bisa menyesuaikan keinginan.
$ sudo nano /etc/default/isc-dhcp-server
.. INTERFACES="wlan1"

$ sudo nano /etc/dhcp/dhcpd.conf
subnet 59.10.33.0 netmask 255.255.255.0 {
  range 59.10.33.2 59.10.33.16;
  option domain-name-servers 8.8.8.8;
  option routers 59.10.33.1;
}
Perlu diperhatikan pada bagian intefaces biasanya tiap perangkat Wi-Fi memiliki nama yang berbeda, jadi silahkan cek dulu dengan perintah $ ifconfig (lihat bagian Wi-Fi). Lalu langkah terakhir lakukan konfigurasi pada hostapd sebagai berikut.
$ sudo nano /etc/hostapd/hostapd.conf
interface=wlan1
driver=nl80211
ssid=nama_wifi
hw_mode=g
channel=1
macaddr_acl=0
auth_algs=1
ignore_broadcast_ssid=0
wpa=3
wpa_passphrase=password_wifi
wpa_key_mgmt=WPA-PSK
wpa_pairwise=TKIP
rsn_pairwise=CCMP
Setelah selesai, bisa langsung coba jalankan service tersebut.
$ sudo systemctl start hostapd
$ sudo systemctl start isc-dhpcp-server
Lalu coba cek melalui handphone ataupun perangkat lainnya apakah hotspot yang dibuat berhasil berfungsi, jika berhasil coba lakukan akses jaringan ke sosmed ataupun yang lainnya.

Silakan berikan komentar pada kolom dibawah jika ada kendala ataupun koreksi dari konfigurasi diatas.